Fasilitasi Pemetaan Potensi dan Kompetensi bagi PNS di Lingkungan UIN Antasari Banjarmasin kerjasama dengan UPTD Penilaian Kompetensi Pegawai

Banjarmasin, 4-6 November 2024. Fasilitasi Pemetaan Potensi dan Kompetensi bagi PNS di Lingkungan UIN Antasari Banjarmasin kerjasama dengan UPTD Penilaian Kompetensi Pegawai Badan Kepegawaian Daerah Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur . Kegiatan Uji Kompetensi ini bertujuan menyusun Profile Pegawai UIN Banjarmasin yangmana peserta kegiatan diikuti sebanyak 64 orang Kegiatan pagi dini hari dibuka oleh Rektor UIN Antasari Banjarmasin, Prof.Dr.Mujiburrahman, MA, didampingi Kepala Biro Organisasi Dr. H. Moh. Junaidin, MA. serta rekan asesor yang bertugas Kasi Pengujian dan Penilaian ibu Hariyanti, M.Psi, Kasi Pengembangan Instrumen ibu Sukma Hawani Putri, S.Psi, Asesor SDM Aparatur Ahli Pertama Wahyu Tri Muryani, S.Psi, dan Rizki Silvia m, S.Psi, dan IT Support Ayu Tiara Ningsih Saputri, A.Md.